Bapenda Kolaborasi Bersama Pelaku Usaha Roadshow Edutainment

INDOPOLITIKA – Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kabupaten Tangerang bekolaborasi bersama pelaku usaha dalam kegiatan Rangkaian Roadshow Edutainment “Hanya di Tangerang” Tahun 2024 di Mall Ciputra, Kecamatan Panongan, Kabupaten Tangerang, Sabtu (26/10/2024).

Kegiatan tersebut menampilkan berbagai hiburan dan ajang kreativitas bagi masyarakat Kabupaten Tangerang, serta edutainmen yang sangat menarik sehingga mengundang dan menggugah perhatian masyarakat untuk datang ke mall, cafe atau restauran yang menjadi tempat kegiatan.

Bacaan Lainnya

Kepala Bapenda, Slamet Budhi Mulyanto menuturkan kegiatan ini menjadikan masyarakat bisa berwisata kuliner dan bertransaksi. Pada akhirnya berdampak positif terhadap peningkatan pendapatan daerah Kabupaten Tangerang.

“Terlihat antusias masyarakat yang hadir di acara ini, maka manfaatkan momentum ini, untuk kita bangkitkan ekonomi, serta menjadikan wadah kreativitas bagi generasi muda,” ungkapnya.

Dalam kesempatan itu, Bapenda menghadirkan Mobil Keliling (Moling) untuk lebih mempermudah bagi masyarakat yang akan melakukan pembayaran PBB-P2.(Red)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *