Hadir di Tengah Masyarakat, Intan Nurul Hikmah: Orang tua Khususnya Ibu-Ibu Harus Kreatif Mengasuh Anak

INDOPOLITIKA.COM – Pemerhati Pendididkan Kabupaten Tangerang, Intan Nurul Hikmah menghadiri lomba mewarnai dan peninjauan Posyandu Mawar di Komplek Perum PWS, Desa Margasari, Kecamatan Tigaraksa, Kabupaten Tangerang.

Dalam kunjungannya tersebut, Intan yang juga sebagai Bakal Calon Wakil Bupati Tangerang tersebut memberikan arahan kepada ibu-ibu yang hadir dalam acara tersebut untuk lebih kreatif dalam mengasuh anak-anaknya.

Bacaan Lainnya

“Orang tua khususnya para ibu harus lebih kreatif dalam mengasuh anaknya. Disini saya mengajak ibu-ibu untuk membatasi anak dalam penggunaan gadget,” katanya, Kamis, (22/8/2024).

Intan menjelaskan, saat ini kebanyakan orang tua lebih memilih memberikan gadget untuk membuat anaknya tenang. Namun menurutnya, pola asuh seperti itu merupakan tindakan yang kurang tepat.

“Disini saya mengajak para orang tua untuk menerapkan 2 jam tanpa handphone kepada anak. Jangan terlalu sering memakai gadget, orang tua memang harus kreatif menciptakan mainan atau kreatifitas anak-anak supaya mereka tidak setiap hari mainan gadget selain merusak mata, konten-konten di gadget juga dapat memengaruhi pola kembang anak,” jelasnya.

Selain itu, pasangan Bakal Calon Bupati Tangerang, Maesyal Rasyid itu juga mengajak ibu-ibu untuk kreatif dalam menyajikan makanan kepada anak-anak. Hal tersebut bertujuan agar anak-anak tetap bersemangat saat menyantap makanan yang telah disediakan.

“Ibu-Ibu bisa juga berkereasi dalam menyiapkan makanan dirumah atau bekal untuk anaknya. Tentunya kreasi yang lucu seperti membentuk makanan dengan berbagai macam bentuk lucu dapat membuat sang anak lebih bersemangat dalam makan,” ujarnya.

Ia berharap, dengan kegiatan ini dapat membuat para orang tua lebih dekat dan kreatif dalam mendukung tumbuh kembang anak.

“Saya harap dengan gerakan 2 jam tanpa handphone dapat membuat anak-anak semakin kreatif. Sementara untuk kreatif dalam menyajikan menu makanan kepada anak dapat menurunkan angka stunting di wilayah Kabupaten Tangerang. Karena dengan anak-anak semangat dalam makan dan mengkonsumsi makanan yang bergizi tentunya dapat membuat anak tumbuh dengan sehat,” pungkasnya. [Red]

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *