Tersedia Banyak Doorprize, Kota Tangerang Gelar Cisadane Run 2024, Catat Tanggal dan Cara Daftarnya…!

INDOPOLITIKA.COMKota Tangerang akan menggelar event special yaitu Cisadane Run 2024. Acara tersebut digelar sebagai bagian dari perayaan menyambut tahun baru.  

Kegiatan lari ini akan dilaksanakan pada hari Minggu tanggal 8 Desember 2024, mulai pukul 06.00 WIB sampai dengan selesai.  

Bacaan Lainnya

Event ini tidak hanya akan memberikan kesempatan bagi peserta untuk berolahraga, tetapi juga menawarkan doorprize menarik senilai puluhan juta rupiah. Jadi, jangan lewatkan kesempatan untuk meraih hadiah yang fantastis!   

CISADANE RUN 2024 hadir di Kota Tangerang. Acara lari pagi yang sangat seru dengan doorprized PULUHAN JUTA RUPIAH dan hadiah untuk 3 finisher pertama putra dan 3 finisher putri berupa UANG TUNAI,” tulis akun Instagram @cisadanerun2024, dikutip Kamis, (19/9/2024).   

Pendaftaran untuk Cisadane Run 2024 dibuka mulai tanggal 17 hingga 27 September 2024 dengan harga promo yaitu Rp. 120.000 untuk Run 5K dan Rp. 160.000 untuk Run 10K. 

Setelah periode tersebut, harga pendaftaran akan kembali ke tarif normal yaitu Rp. 160.000 untuk Run 5K dan Rp.200.000 untuk Run 10K. Pastikan Anda mendaftar tepat waktu untuk mendapatkan harga terbaik! 

Selain kegiatan lari, event ini akan dimeriahkan dengan berbagai acara menarik, termasuk live music, senam pagi bersama, serta doorprize dan grandprize yang dinantikan para peserta.  

Bagi yang ingin berpartisipasi, pendaftaran dapat dilakukan melalui tautan berikut: https://bit.ly/cisadanerun24. Anda juga dapat menemukan informasi lebih lanjut dengan menghubungi: 

  • Andien: 082164807845
  • Indah: 081218652926
  • Endah: 08175771225

Jangan lewatkan kesempatan untuk bergabung dalam keseruan ini dan raih kesempatan memenangkan hadiah menarik! Ayo, daftarkan diri Anda dan nikmati hari penuh keceriaan! [Red]

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *