INDOPOLITIKA.COM – Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Benyamin Davnie mendorong rehab total SDN 02 Pondok Cabe Udik, Kecamatan Pamulang, pada tahun 2024 mendatang.
Meski belum Musrembang di awal, rehab SDN 02 Pondok Cabe Udik harus diutamakan mengingat bangunan tersebut tidak layak dipergunakan untuk belajar mengajar.
“Saya setuju untuk tahun 2024 walaupun itu belum masuk Musrembang di awal. Tapi ini karena darurat jadi skala prioritas direhab total 2024,” ujarnya, kemarin.
Dirinya sepakat agar gedung SDN 02 Pondok Cabe Udik segera dibangun ulang. Walaupun misalnya program rehabilitasi gedung belum masuk dalam musyawarah rencana pembangunan (Musrenbang) awal.
Namun, kata Benyamin, untuk waktu sementara ini, para siswa dapat beraktivitas belajar dengan menumpang di sekolah terdekat. Menurutnya, rencana rehabilitas total pun sudah dibahas bersama jajaran terkait.
“Yang pertama anak anaknya dipindahkan ke sekolah lain untuk belajar agar tidak terputus KBM-nya. Saya sudah mintakan ke Dinas Bangunan dan Pendidikan untuk koordinasi,” katanya.
Diberitakan sebelumnya, atap bangunan Sekolah Dasar Negeri 02 Pondok Cabe Udik, Kecamatan Pamulang, Kota Tangerang Selatan (Tangsel) roboh setelah diguyur hujan disertai angin kencang pada Sabtu, (25/11/2023) sekitar pukul 13.00 WIB. Akibatnya, tiga ruang kelas mengalami kerusakan yang cukup berat. [Red]